Cara Membersihkan Beauty Blender – Spons Bedak

By Gemaulani

Ku sedikit kaget ketika buka youtube dan yang jadi trendingnya adalah pergi ke salon termurah di kotaku. Banyak banget ya ampun, sampai bingung mau lihat yang mana duluan. Tapi akhirnya sih tetap nonton beberapa di antaranya #dasaraku. Salah satunya yang kutonton itu yang menuai banyak pro dan kontranya.
Saat kumelihat video yang menyorot alat-alat buat makeupannya berantakan dan kotor. Seketika itu juga ku menengok spons bedakku yang udah cokelat banget dan jarang dipakai tapi dibuang sayang. Kebiasaan banget emang anaknya teh suka menumpuk barang yang udah enggak terpakai tapi mau dibuang enggak tega.
Soalnya kalau dibuang juga, kumerasa spons bedaknya itu masih bagus, belum merekah. Cuma udah ketumpuk pemakaian bedak enggak sampai habis. Adanya keburu kadaluwarsa karena aku anaknya jarang bedakan kalau enggak ada kepentingan keluar rumah. Akhirnya aku mencari cara membersihkan itu spons bedak dan juga beauty blender. Ini apa-apaan coba, beli beauty blender cuma buat pakai BB Cream aja. Habis penasaran sama beauty blender ini. Padahal sama aja masih spons juga, cuma lebih padat dan bentuknya gemes. Ada yang kaya telur, ada yang kaya punyaku ini. 
Karena sebelumnya pernah mencoba membersihkan spons pakai sabun cair dan sabun cuci piring tapi kok ya rasanya kurang bersih. Akhirnya nemu lha tutorial yang pakai sabun batangan. Boleh sabun mandi, boleh sabun muka. Aku. Aku jelas pakainya yang sabun mandi. Karena punyanya itu.

Ulala kotor syekali. Kuman kuman di mana-mana

Jadi, langkah pertama yang harus dilakukan untuk membersihkan spons bedak dan juga beauty blender ini adalah menyiapkan alat-alat yang dibutuhkan. Dari mulai sabun batang, 3 mangkuk air bersih, tisu, kipas angin atau hair dryer.

Langkah kedua, rendam semua spons dan beauty blender yang akan dibersihkan ke dalam mangkuk pertama. Supaya basah, jadi mudah untuk digosok-gosok ke sabun batangnya.
Langkah ketiga, ambil salah satu yang akan dibersihkan dan gosokkan secara perlahan di atas sabun batang. Setelah dirasa sabunnya cukup, remas perlahan (jangan pakai tenaga dalam apalagi pakai kuku ya gengs) hingga noda atau sisa bedak dan apa pun itu yang menempel jadi memudar.
Langkah keempat, masukkan ke dalam mangkuk pertama untuk bagian dari pembersihan pertama. Peras airnya. Perhatikan dengan seksama, jika masih ada sisa nodanya (kurang bersih) ulangi langkah ketiga.
Langkah kelima, masukan atau bersihkan di dalam mangkuk kedua hingga perasan airnya udah enggak keruh. Setelahnya, masukkan ke mangkuk terakhir. 
Lakukan semua urutan langkah yang sama untuk melakukan pembersihan pada spons berikutnya.
Langkah keenam, peras air pada spons atau beauty blendernya. Kemudian letakkan di atas tisu. Bungkus dengan tisu dan peras kembali airnya. Ulangi hingga tiada air yang tersisa. Jika dirasa masih basah atau lembab. Lanjutkan ke langkah ke tujuh
Langkah ketujuh atau terakhir, keringkan spons dan beauty blender menggunakan bantuan kipas angin ataupun hair dryer. Iya, karena ku enggak punya hair dryer, jadi pakai kipas angin aja. Kemudian diamkan di tempat yang terbuka selama beberapa saat untuk menghindari lembab sebelum disimpan di kotak makeup dan sejenisnya. Di bawah ini ada video amatir ku membersihkan spons bedak dan beauty blender

Nah, selesai deh gengs. Spons bedak dan beauty blenderku udah bersih kembali. Kalau udah bersih ku bisa lebih memastikan mana yang masih bisa dipakai, mana yang udah ada bercak jamurnya dan harus dibuang. Eh ya, kalau kamu merasa ukuran beauty blendernya jadi lebih besar dari sebelum dicuci (mengembang). Enggak usah panik, karena setelah sekitar dua atau tiga harian gitu, dia kembali ke bentuk semula kok. Dan cara ini juga bisa dilakukan untuk membersihkan spons cuci piring yang nodanya susah hilang juga lho. Kemarin ku udah mencobanya juga soalnya.

Tinggalkan komentar