Inilah Kelebihan Menggunakan Body Care Setiap Malam

By Gemaulani

Tentunya kita semua sudah tahu, bahwa body lotion merupakan salah satu kegiatan body care yang cukup penting untuk merawat kulit tubuh secara keseluruhan.

Akan tetapi, fungsi body lotion kerap kali disalah-artikan hanya untuk menjaga kulit dari paparan sinar matahari saja.

Justru anggapan tersebut bisa memicu penggunaan body lotion cukup digunakan pada siang hari saja. Padahal, sebenarnya body care memiliki beragam manfaat penting lainnya ketika diaplikasikan di malam hari.

Nah, untuk mengetahui kelebihan menggunakan body care malam hari, yuk kita simak saja langsung ulasannya di bawah ini.

1. Dapat Melembapkan Kulit

Menurut para pakarnya, menyebutkan bahwa jumlah normal waktu tidur selama 8 jam pada malam hari akan membuat kulit kekurangan cairan secara perlahan.

Tentu saja cairan di dalam tubuh yang berkurang akan berdampak langsung terhadap kesehatan kulit. Adapun mengenai dampak signifikan dari kurangnya cairan tubuh, yakni lapisan kulit yang terasa kering.

Guna mengatasi masalah kulit kering, disarankan bagi kamu untuk menggunakan body care sebelum tidur.

Hal itu bukan tanpa alasan, karena kandungan yang ada di dalam body care dapat menjaga kelembapan pada kulit selama tidur hingga kembali memulai aktivitas di pagi hari esok harinya.

2. Akan Menghidrasi Kulit

Perlu kamu ketahui, penggunaan body care tidak hanya sebatas memberikan efek lembab terhadap kulit, melainkan juga mampu menghidrasi kulit.

Sebab kandungan dari body care yang sudah menyerap ke dalam lapisan kulit akan bekerja untuk memberikan cadangan air, sehingga kulit tidak terhidrasi ketika kamu sedang tidur.

Di sisi lain, kadar air yang telah terpenuhi dalam kulit melalui body care bisa membuat kulit menjadi lebih lembut, halus, dan lembab.

Alhasil, tentunya kualitas tidurmu juga di dalam hari akan terjaga dengan baik.

Baca juga: Manfaat Menggunakan Sunscreen

3. Memelihara Skin Barrier

Padatnya rutinitas di siang hari kerap membuat kulit mengalami kontak langsung dengan beragam partikel kecil, seperti debu, bakteri, hingga kuman.

Sementara itu, skin barrier yang terleak di bagian atas permukaan kulit mempunyai sifat sensitif terhadap reaksi akibat kontak langsung partikel dari luar termasuk paparan sinar matahari.

Untuk menenangkan sensitivitas skin barrier, maka penggunaan body care di malam hari sebelum tidur merupkan hal yang penting untuk dilakukan.

Baca juga: Rekomendasi Skincare yang Bagus untuk Skinbarrier

Ketika kulit beristirahat sepenuhnya, maka ia akan ternutrisi sehingga tidak akan terjadi kerusakan pada lapisan skin barrier.
fungsi body lotion

4. Dapat Mencerahkan Kulit

Menurut informasi yang saya , performa body care lebih maksimal ketika mengaplikasikannya pada malam hari.

Pasalnya, di malam hari tidak ada banyak kegiatan yang akan mempengaruhi performa komposisi body care terhadap kulit.

Terdapat beberapa produk body lotion yang menyertakan zat pencerah kulit juga dapat bekerja optimal dalam penggunaan malam hari.

Dengan demikian, zat akan bekerja secara bersamaan dengan pembersihan noda serta partikel pada skin barrier sehingga ketika kamu bangun dapat merasakan kulit menjadi lebih cerah dalam penggunaan rutin.

Baca juga: Langkah Menggunakan Body Scrub

5. Mampu Mencegah Penuaan Dini

Semua manfaat penggunaan body care di malam hari mulai dari menghidrasi, melembapkan, menjaga skin barrier, dan mencerahkan kulit secara tidak langsung akan mencegah lapisan kulit dari masalah penuaan dini.

Selain itu, kelembapan dan hidrasi kulit yang terjaga oleh body care dapat mengurangi kerutan-kerutan halus yang menyerang kulit.

Tak hanya sampai disitu saja, bahkan noda-noda pada kulit juga akan diredakan oleh efek relaksasi skin barrier.

Bahkan yang lebih hebatnya lagi, kulit yang cerah dan sehat juga akan memberikan ilusi usia lebih muda.

Tips Melakukan Body Care

1. Gunakan produk yang Tepat

Disarankan bagi kamu untuk memilih produk perawatan tubuh yang cocok dengan jenis kulitmu. Apabila tipe kulitmu kering, sebaiknya cari produk otion yang dapat melembapkan.

Bagi kulit berminyak, pilihlah produk body lotion yang bisa mengontrol sebum. Naturally Speaking Joy Mangosteen Refreshing Body Lotion menjadi salah satu produk terbaik yang direkomendasikan untukmu.
tips melakukan bodycare

2. Gunakan Lotion Secara Teratur

Penting bagi kamu untuk mengaplikasikan lotion setelah selesai mandi untuk menjaga kelembapan kulit. Tentunya hal ini dapat mencegah kulitmu dari masalah kering dan bersisik.

3. Mandi Dengan Air Hangat

Sebenarnya mandi dengan menggunakan air panas akan membuat kulit menjadi kering. Oleh karenanya, kamu harus mandi dengan air hangat untuk menjaga kelembapan alami kulit.

Baca juga: Clay Mask untuk Kulit Berjerawat

4. Lindungi Kulit Dari Paparan Sinar UV

Memang tidak bisa dipungkiri lagi, bahwa paparan sinar UV menjadi salah satu momok yang cukup menakutkan bagi kesehatan kulit.

Pasalnya, tubuh yang terlalu sering terkena sorotan matahari akan membuat kulit menjadi kering hingga memicu iritasi.

Nah, seperti itulah beberapa manfaat melakukan body care beserta tipsnya, sehingga bisa kamu jadikan sebagai bahan referensi.

Satu pemikiran pada “Inilah Kelebihan Menggunakan Body Care Setiap Malam”

  1. kadang kalau untuk bodycare di malam hari, aku masih males-malesen, tapi cita-citanya pengen punya kulit lembab
    banyak yang bilang, kalau proses bekerjanya lotion ampuhnya saat malam hari, jadi bangun-bangun kulit auto lembab

    Balas

Tinggalkan komentar