Daftar Negara Untuk Dikunjungi – Wishlist

By Gemaulani

Kalau ditanya tentang negara-negara atau kota di luar negeri yang pengin dikunjungi itu ada banyak. Inginnya bisa keliling dunia sekalian. Padahal keliling Indonesia aja belum nyobain muehehe. Tapi enggak pa-pa kan berharap, bermimpi dulu. Siapa tahu bisa terwujud tanpa diduga-duga. 
Tapi karena di temanya 5 negara aja. Maka akhirnya ku memilih 5 negara di bawah ini yang pengin kukunjungi sebelum negara-negara lainnya. Eh sebenarnya ku pengin ke kutub utara sih gaes. Doakan ya! 
1. Jepang
Aku pengin ke Jepang jauh sebelum kusadar bahwa aku suka hello kitty. Enggak tahu kenapa, buat aku, Jepang itu punya daya tarik tersendiri, jadinya ya pengin dong suatu hari nanti (semoga kesampaian) ku bisa berkunjung ke Jepang. Kalau bisa menikmati empat musim sekalian. Eh yang paling utama sih pengin musim dingin dan musim gugur. Supaya bisa lihat salju dan bunga sakura bermekaran. Selain itu, tentunya pengin main di Sanrio Puroland. Biar bisa ketemu sama banyak hello kitty. Ini bukan hello kitty dalam tanda kutip lho ya. 
2. Thailand
Eh tolong, ini bukan karena mengikuti aa mantan gebetan lho ya. Iya dia dari Jepang, pulang, kerja di Indonesia tapi sempat training di Thailand wkwkwk. Aku emang pada dasarnya pengin ke Thailand semenjak kecanduan nonton film Thailand di akhir tahun 2011. Apalagi yang ada babang Mario Maurernya. Siapa tahu kan pas ke sana ketemu #ngimpi. Atau ketemu sama Nonkul, Bank Thiti, Sunny, dan Ter Chantavit #makinngimpi. 
3. Arab Saudi
Ini sih ku ingin sekali. Walaupun kutempatkan diurutan ketiga. Tapi sebenarnya, sebagai umat muslim. Ini negara paling utama yang ingin kukunjungi. Pergi Umroh, atau naik haji sekalian. Semoga aja ada rezekinya. Karena enggak ada yang enggak mungkin di dunia ini selama masih diusahakan.
4. Kota Auckland
Kalau ini sih akibat baca novel Love In Auckland punyanya mba Indah Hanaco. Di sana digambarkan bahwa Auckland adalah kota kecil yang ramah gitu. Nyaman untuk ditinggali. Penasaran gitu kan jadinya. Pengin melihstnya sendiri
5. India
Dulu, zamannya masih anak-anak, ku suka nonton film Bollywood yang pemainnya syah ruk khan. Kemudian makin ingin saat lihat update foto liburannya mba Shintaries di India. ku juga pengin kan foto-foto di depan Taj Mahal.

Tinggalkan komentar